Program penyuluhan mengenai cara budidaya ikan yang baik dilakukan pada bulan Maret 2021 di
wilayah Desa Tanggulun, Kecamatan Kadung Ora, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Penyuluhan ini diikuti oleh 50 warga desa yang sebagian besar merupakan bagian dari kelompok masyarakat budidaya ikan. Penyuluhan mendatangkan dua narasumber utama yaitu Kepala Bidang Pembudidaya Ikan, Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Barat, narasumber kedua merupakan praktisi budidaya ikan yang berasal dari Sukabumi. Selain melakukan penyampaian materi dan praktik mengenai pengolahan sampah, pada pendampingan ini juga dilakukan pretest dan posttest. Test ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana pengetahuan masyarakat Desa Tanggulun mengenai cara budidaya ikan yang baik ketika sebelum dan setelah dilakukan pendampingan.