Pada tanggal 15 Februari 2018 telah diselenggarakan pelepasan wisudawan dan wisudawati Prodi S1 Teknik Industri Unisba Periode Februari 2018. Bertempat di Auditorium Mini Prodi Gdg KHEZ Muttaqien Lt 3, acara berlangsung mulai jam 13.00 WIB yang dibuka oleh sambutan Kaprodi dan Dekan Fakultas Teknik. Wejangan dan nasehat untuk pembekalan para calon sarjana disampaikan oleh alumni angkatan 1991 Dr. Ir. Herman Khaeron, MSi. (Anggota DPR RI). Beliau menyampaikan banyak hal terkait dengan motivasi untuk mampu bersaing di dunia kerja dan pentingnya menjaga integritas serta idealisme. Pada acara tersebut juga diberikan penghargaan kepada calon sarjana dengan IPK tertinggi kepada saudara Arif R. dan Anindya (Angkatan 2013), ketua KMTI 2016 Fauzan B. dan ketua angkatan 2013 Okta S.. Prodi TI Unisba sekali lagi mengucapkan selamat dan sukses, semoga ilmu yang diperoleh selama berkuliah dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya.
Pingback: Pelepasan dan Pembekalan Wisuda Prodi Teknik Industri Unisba Periode Agustus 2018 – Teknik Industri Unisba